Paris (ANTARA News) - Kepresidenan Prancis pada Selasa mengumumkan jajaran kabinet baru di bawah pimpinan Perdana Menteri Manuel Valls.

Penggantian tersebut dilakukan terhadap beberapa menteri yang menolak kebijakan ekonomi pemerintah.

Pengumuman jajaran kabinet dilakukan setelah Presiden Prancis Francois Hollande melakukan konsultasi dengan Perdana Menteri Valls.

Menteri Ekonomi Arnaud Montebourg dan Menteri Pendidikan Benoit Hamon diganti karena  menolak kebijakan penghematan pemerintah yang diimplementasikan dua tahun yang lalu.

Hollande, yang menghadapi krisis politik, memerintahkan Valls untuk melakukan perombakan pemerintahan yang harmonis agar sesuai dengan arahan yang telah ditetapkan presiden bagi negara, kata satu pernyataan presiden.

Tidak ada perubahan besar dalam portofolio menteri.  Mereka yang tetap menjabat  misalnya Menteri Keuangan Michel Sapin, Menteri Luar Negeri Laurent Fabius, Menteri Pertahanan Jean-Yves Le Drian, Menteri Dalam Negeri Bernard Cazeneuve, Menteri Kehakiman Christiane Taubira, Pertanian Menteri Stephane Le foll dan Menteri Ekologi Segolene Royal.

(Uu.H-AK/

Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2014