Potensi pengembangan rumput lut di Sultra sangat besar, sehingga kita butuh investor yang konsen dengan rumput laut untuk bisa menanamkan modalnya di daerah ini,"
Kendari (ANTARA News) - Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara mengajak para pengusaha berinvestasi mengembangkan rumput laut sebagai salah satu komoditas andalan sektor kelautan dan perikanan di daerah itu.

"Potensi pengembangan rumput lut di Sultra sangat besar, sehingga kita butuh investor yang konsen dengan rumput laut untuk bisa menanamkan modalnya di daerah ini," kata Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Sultra, Askabul Kijo, di Kendari, Selasa.

Budidaya rumput laut, lanjutnya, juga bakal meningkatkan taraf kesejahteraan bagi anggota masyarakat pesisir di berbagai daerah karena rumput laut saat ini sudah menjadi komoditas primadona bagi masyarakat pesisir di Sultra.

"Untuk itu, kami terus mendorong warga atau petani di daerah ini, agar terus meningkatkan produksi budi daya rumput dengan cara memperluas areal budi daya, dan berharap keterlibatan para investor," katanya.

Menurut dia, peranan sektor kelautan dan perikanan dalam pengembangan rumput laut di Sultra masih sangat besar, hal ini menunjukan betapa pentingnya peranan sektor ini terhadap pembangunan ekonomi daerah.

"Komoditas ini sudah besar peranannya dalam menggerakkan perekonomian Sultra secara umum, melalui peranan besar dari sektor kelautan dan perikanan yang terus melakukan terobosan pengembangan komoditi ini," ujarnya.

Dijelaskan, permasalahan yang dialami pemerintah dalam pengembangan rumput laut tersebut, adalah komoditas ini belum memberikan pendapatan yang baik bagi para pembudidaya karena rantai pemasaran masih panjang.

"Untuk itu, perlu terbangun industri pengolahan dan pengembangan rumput laut di daerah ini, sehingga produk rumput laut kita dapat memiliki keistimewaan baru dan nilai penggunaan yang tinggi serta pangsa pasar yang lebih luas. Harapan kita investor bisa hadir di sana," katanya.

Pewarta: Suparman
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2015