Jakarta (ANTARA News) - Tim Serie A Italia, Genoa, tersingkir dari Piala Italia usai dikalahkan tim dari kasta ketiga Liga Italia, Alessandria, dengan skor 1-2 pada babak 16 besar di Stadion Luigi Ferraris, Rabu dini WIB.

Alessandria yang berhak lolos ke babak delapan besar Piala Italia akan berjumpa dengan pemenang laga antara AS Roma dengan Spezia (Serie B) akan bertanding Kamis besok.

Pada jalannya laga, Alessandria yang bermain di Lega Pro atau divisi ketiga dalam kasta Liga Italia berhasil membuat Genoa tertinggal berkat gol Manuel Marras menyelesaikan umpan terukur Manuel Fischnaller pada menit 46.

Genoa baru mampu mencetak gol penyeimbang ketika laga memasuki menit tambahan babak kedua 90+2 melalui sundulan Leonardo Pavoletti menyusul tendangan bebas Gakpe yang dipantulkan melalui sundulan Nicolas Burdisso kepada Pavoletti. Skor 1-1 memaksa laga dilanjutkan ke babak tambahan.

Umpan Manuel Marras berhasil diubah menjadi gol oleh Riccardo Bocalon yang membawa Alessandria unggul 2-1 pada menit 114. Gol tersebut menjadi yang terakhir pada laga ini, demikian Football Italia.

Susunan pemain kedua tim dilansir dari Football Italia:

Genoa (4-4-2): Lamanna; Izzo (Gakpe), Burdisso, Ansaldi; Figueiras, Ntcham, Rincon, Tachtsidis, Laxalt; Pavoletti, Pandev (Diego Perotti )

Alessandria (4-3-3)
: Vannucchil; Celjak, Sosa, Sirri, Manfrin; Vitofrancesco (Andrea Cittadino), Branca, Nicco; Marras, Marconi, Iunco (Manuel Fischnaller)

Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2015