Jakarta (ANTARA News) - Istri Gubernur DKI Jakarta Basuki "Ahok" Tjahaja Purnama, Veronica Tan, memuji adanya bus khusus untuk perempuan di ibu kota.

"Perempuan diperlakukan istimewa," kata Veronica saat peluncuran bus Transjakarta khusus perempuan di Jakarta, Kamis (21/4).

Menurut Veronica, perempuan dapat diperlakukan dengan baik dengan adanya bus tersebut, meskipun waktu kedatangan setiap 30 menit dinilainya lama.

Misalnya, ada perempuan yang merasa tidak nyaman harus berdesakkan dengan laki-laki di angkutan umum mendapat pilihan untuk naik bus tersebut.

Menurut dia, interior tempat duduk menghadap ke depan akan lebih nyaman karena penumpang berdiri akan berada di samping yang duduk.

"Kalau hadap-hadapan kan posisinya nggak enak.

Veronica tersenyum saat ditanya apakah dirinya pernah menaiki bus umum.

"Dulu, saya naik bus juga. Patas, Mikrolet," kata dia.

Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2016