Makassar (ANTARA News) - Penyerang Persipura Jayapura, Boaz Salossa, siap memimpin rekan-rekannya menghadapi tuan rumah PSM dalam laga uji coba, di Stadion Gelora Andi Mattalatta, Mattoanging, Makassar, 5 April 2017.

"Boaz Salossa masuk dalam 24 pemain yang kita boyong untuk menghadapi PSM Makassar pada 5 April 2017," kata pelatih kepala Persipura Jayapura, Angel Alfredo Vera, di Makassar, Senin.

Adapun 23 pemain lain yang juga dilibatkan dalam uji coba ini yakni Yoo Jeahoon, Dede Sulaiman, Bernadus, Yustinus Pae, Ricardo Salampessy, Roni Beroperay, Ruben K sanadi, Yohanis Tjoe, Nelson Alom, M Tahir, dan Imannuel Wanggai.

Selanjutnya Yan Pit, Ian Kabes, Nerius Alom, Izaac Wanggai, Feri Pahabol, Osvaldo Haay, Marianto, Elisa Basna, Ricky Kayame, Friska dan Richardinho.

Adapun dua pemain lain yang pada akhirnya batal diboyong ke Makassar karena beberapa hal yakni Piere dan Dominggus Fakdawer.

Ia memboyong skuad terbaiknya untuk menghadapi tim "Juku Eja" di kandang mereka sendiri karena melihat agenda ini merupakan sesuatu yang begitu penting.

Apalagi ini menjadi momentum tepat untuk mengukut kelemahan dan kekuatan tim sebelum tampil di kompetisi resmi Liga 1 yang rencananya digulirkan pada 15 April 2017.

Uji coba ini juga akan dimanfaatkan tim pelatih untuk mengasah dan menyeleksi beberapa pemain usia muda untuk melihat sejauh mana potensi pemain itu untuk bergabung dalam tim yang sukses menjuarai kompetisi tertinggi di Indonesia itu beberapa kali.

Sementara itu, pelatih kepala PSM Makassar, Robert Rene Alberts, menjelaskan hasil imbang yang diraih timnya saat menjamu Barito Putera di uji coba 1 April 2017 membuktikan masih ada sesuatu yang salah dan menjadi pekerjaan rumah bagi dirinya kedepan.

Menurut dia, pemain PSM pada dasarnya sudah bermain baik dengan menguasai laga di babak pertama. Tetapi di babak kedua, penampilan tim Juku Eja agak kedodoran setelah Barito melakukan sejumlah pergantian pemain.

"PSM mendapatkan pelajaran yang begitu penting dalam uji coba lawan Barito Putera. Saya akan melakukan evaluasi pada setiap lini khususnya saat menghadapi Persipura Jayapura," katanya.

Pewarta: Abd Kadir
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2017