London (ANTARA News) - Liverpool akan mengajukan banding terhadap durasi skors tiga pertandingan Sadio Mane setelah ia diusir keluar lapangan saat Si Merah kalah 0-5 dari Manchester City, Sabtu (9/9) lalu, menurut sejumlah laporan media Inggris.

Penyerang Senegal itu langsung mendapatkan kartu merah karena terjangannya kepada kiper City Ederson pada menit ke-37 dan akan absen pada pertandingan Liga Inggris melawan Burnley pada Sabtu, dan dua pertandingan berikutnya di markas Leicester City, satu di ajang liga dan satu di ajang Piala Liga.

Liverpool tidak akan mengajukan banding untuk pengusiran pemain 25 tahun itu namun meyakini bahwa skors tiga pertandingan terlalu keras untuk insiden ini. Jika bandingnya sukses, skors akan dapat dikurangi satu atau dua pertandingan.

FA telah mendapat informasi mengenai banding klub Merseyside itu dan komisi regulator independen akan mendengarkan kasus ini pada Selasa malam, menerima semua bukti yang ada, menurut The Times.

(H-RF)

Editor: Gilang Galiartha
Copyright © ANTARA 2017