Washington, (ANTARA News) - Kepala Staf Gabungan AS, Laksamana Mike Mullen, Rabu waktu setempat, mengatakan pihaknya akan merekomendasikan penarikan pasukan lebih banyak dari Irak pada musim gugur ini. Mullen menjelaskan dalam kunjungannya ke Irak baru-baru ini, ia melihat kondisi telah meningkat "jauh dari yang ia perkirakan". "Saya tidak akan mengatakan lebih jauh bahwa kemajuan di Irak dari perspektif militer telah mencapai suatu titik ujung atau titik balik," kata Mullen dalam suatu konferensi pers di Pentagon. "Namun keamanan tak diragukan dan luar biasa lebih baik. Sesungguhnya, jika kecenderungan ini terus berlangsung, saya yakin dapat merekomendasikan pada awal musim gugur ini kepada menteri dan presiden untuk mengurangi lebih banyak pasukan," katanya. Pada awal pekan ini, surat kabar New York Times melaporkan bahwa pemerintah AS pimpinan Presiden George W. Bush akan mempertimbangkan penarikan pasukan tempur tambahan dari Irak pada September. Kendati belum ada keputusan diambil, menjelang berakhirnya masa bakti Presiden Bush pada 20 Januari tahun depan, sedikitnya dan sebanyak tiga dari 15 brigade tempur kini di Irak dapat ditarik atau sedikitnya dijadwalkan akan ditarik, kata dia, seperti diwartakan Xinhua. (*)

Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2008