Jakarta (ANTARA News) - "Sejak kecil, masih 15 tahun, saya sudah suka masak. Ilmu masak turun dari ibu saya," kata Enita Sriyana, ketika ditemui di acara penyerahan piagam rekor MURI untuk program Santapan Nusantara, di Jakarta. Ibu Nita, demikian panggilan akrabnya, adalah pemilik rumah produksi dan sekaligus host program tersebut, yang ditayangkan setiap Sabtu oleh stasiun TPI. Santapan Nusantara, yang sudah 13 tahun disiarkan, meraih rekor program kuliner terlama di Indonesia dan dunia. Nita, lahir dari pasangan Yusuf Ibrahim dan Dee Ta Bretoniere (kebangsan Perancis), mulai program Santapan Nusantara dari program Kuis (1991) yang juga diproduksinya. Wanita kelahiran Bandung, 12 Agustus (ia menolak menyebut tahun), mengaku banyak mendapatkan pengetahuan tentang masakan dari sering berpergian ke luar negeri. "Saya fokus pada masakan oriental," katanya. Selain Santapan Nusantara yang ditayangkan sejak 1996, tercatat sebagai pemecah rekor di MURI dengan nomor urut 3.326. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2008