Jakarta (ANTARA News) - Operator GSM, AXIS meluncurkan program peduli lingkungan "Go Green" dengan menerapkan program pengelolaan sampah di lingkungan kerjanya. "Masalah lingkungan merupakan isu global yang menjadi tanggung jawab kita bersama, dan kita bisa memulainya dari lingkungan kerja. Melalui program Go Green, kami ingin memberikan yang terbaik bagi lingkungan," kata Presiden Direktur dan CEO AXIS Erik Aas melalui siarn pers di Jakarta, Jumat. AXIS menerapkan program "Pengelolaan Sampah" di lingkungan kerjanya dan menjalin kerjasama dengan sebuah Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) yang akan membantu AXIS mengelola sampah tersebut dan memanfaatkannya untuk membantu biaya pendidikan bagi anak-anak binaan lembaga tersebut. "Kami melihat sampah menjadi masalah lingkungan yang mendasar di banyak kota besar di Indonesia. Melalui usaha daur ulang yang dijalankan, kami ingin berpartisipasi mengurangi kuantitas sampah di Jakarta dengan cara memberdayakan kembali sampah yang berasal dari lingkungan kerja AXIS terutama sampah kertas dan plastik," kata Head of Corporate Strategy and Business Development AXIS, Ben Soppitt. Mendukung program "Go Green", AXIS mulai mensosialisasikan perilaku 3R (reduce, reuse, dan recycle) kepada seluruh karyawannya. Karyawan AXIS diminta untuk mengurangi penggunaan kertas dan plastik, memanfaatkan kembali kertas atau plastik bekas, dan mengelola sampah sehingga dapat didaur ulang. Sebagai wujud partisipasi, karyawan AXIS telah mulai mengelola sampah kerjanya dengan memilah sampah organik dan sampah anorganik. Sebagai langkah awal, proyek pengelolaan sampah ini baru dilakukan di kantor pusat AXIS di Jakarta dan dalam waktu dekat akan dilaksanakan ke semua kantor AXIS di seluruh Indonesia.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008