Sanur, Bali (ANTARA News) - Wakil Presiden Muhammad Jusuf Kalla menurut rencana akan menutup secara resmi Pesta Olahraga Pantai Asia (Asian Beach Games/ABG) 2008 di Garuda Windu Kencana, Nusa Dua, Bali, Minggu. Menurut siaran pers yang diterima dari penaitia penyelenggara, Sabtu, upacara penutupan akan dimulai pukul 20.00 Wita (19.00 WIB) dan akan menampilkan kaloborasi atraksi tarian tradisional dari lima pulau utama di Tanah Air, ditambah atraksi budaya Bali yang melibatkan sekitar 150 penari. Selain menampilkan kesenian tradisional tuan rumah Indonesia, upacara penutupan juga akan dimeriahkan dengan penampilan berbagai atraksi dari Oman, tuan rumah Asian Beach Games 2010 mendatang. Dalam upacara penutupan pesta olahraga yang berlangsung sejak 18 Oktober itu, Wapres Jusuf Kalla didampingi Menko Kesra Aburizal Bakrie yang juga Ketua Umum Panitia ABG, Menegpora Adhyaksa Dault, Ketua KONI-KOI Rita Subowo, serta Presiden Dewan Olimpiade Asia (OCA) Sheik Ahmad Al Fahad Al Sabah. Berakhirnya pesta olahraga yang diikuti 45 negara Asia dan melibatkan sekitar 3.000 atlet dan ofisial itu ditandai dengan diserahkannya obor ABG dari tuan rumah Indonesia kepada Oman. Berdasarkan program dari panitia, rangkaian atraksi hiburan akan dibuka dengan tampilnya beberapa penyanyi terkenal Indonesia, antara lain Titiek Puspa, Inul Daratista, Shanty, Andy RIF dan Samuel. (*)

Copyright © ANTARA 2008