Surabaya (ANTARA News) - Calon Gubernur (Cagub) Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa Selasa pagi mencoblos di tempat pemungutan suara (TPS) 24 Jalan Jemurwonosari Gang Lebar, Kecamatan Wonocolo, Kota Surabaya.

Usai berziarah ke makam orang tuanya di Kelurahan Jemurwonosari, Khofifah didampingi suaminya Indar Parawansa sekitar pukul 09.00 WIB langsung mendatangi TPS 24 yang tidak jauh dari rumah kediaman almarhum orang tuanya.

Khofifah mendapatkan nomor urut pencoblosan 156, sementara suaminya 157.

Usai melakukan pencoblosan, Khofifah langsung dihadang sejumlah wartawan yang sejak pagi berada di rumah orang tuanya di Jalan Jemurwonosri Gang Lebar Nomor 66.

Saat ditanya tentang peluang dalam pilgub kali ini, pasangan yang berpasangan dengan calon wakil gubernur Mudjiono ini mengaku optimistis bisa memenangkan perolehan suara.

"Peta kekuatan pada pilgub pertama memang kami (Kaji) lemah dilapangan. Tapi pada pilgub putaran kedua, peta dilapangan berubah terutama ada dukungan dari PDIP," kata Khofifah usai pencoblosan.

Menurut dia, pada pilgub putaran pertama pihaknya kalah di wilayah Mataraman (karasidenan Kediri dan Madiun). Namun setelah dapat dukungan PDIP, adanya proses pemerataan dukungan di semua daerah di Jawa Timur.

"Semoga pemerataan tersebut berakumulasi pada kemenangan dalam dalam Pilgub kali ini," katanya.

Untuk itu, ia berharap agar pemilihan Pilgub kali ini berjalan lancar dan tanpa adanya kecurangan. "Jika tidak ada kecurangan Kaji pasti menang," katanya.
(*)

Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2008