Jakarta, 9/2 (ANTARA) - Dalam rangka pelestarian sumber daya ikan dan lingkungan serta sebagai upaya meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat di perairan umum, Direktorat Jenderal Perikanan Budidaya Departemen Kelautan dan Perikanan (DKP) melalui kegiatan 'Gerakan Peduli Danau' dalam waktu dekat akan melaksanakan penebaran 2 juta ekor benih ikan nila di Danau Batur, Bangli Provinsi Bali dan 2 juta ekor di Danau Sentani, Jayapura, Provinsi Papua.

     Penebaran benih nila di kedua danau tersebut sebagai upaya meningkatkan ketersediaan (restocking) ikan di danau, karena nilai ekonomis komoditas ikan nila di kedua daerah tersebut cukup tinggi dan digemari masyarakat setempat.

     Produksi ikan nila meningkat secara signifikan, dari tahun ke tahun. Tahun  2004 jumlah produksi hanya 97.116 ton, meningkat menjadi 206.904 ton pada tahun 2007, dan tahun 2008 sudah mencapai 220.900 ton. 
   
     Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi: Kepala Pusat Data Statistik dan Informasi Departemen Kelautan dan Perikanan, Dr. Soen'an H. Poernomo, Nomor hand phone: 08161933911

Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2009