London, (ANTARA News) - Pelatih baru Guus Hiddink bertemu untuk pertama kalinya dengan para pemain Chelsea Kamis setelah menenpati posisinya sebagai pelatih menggantikan Luiz Felipe Scolari yang dipecat awal minggu ini.

Pelatih dari Belanda itu, yang setuju untuk melatih di klub itu hingga akhir musim sedangkan tugasnya dalam tim nasonal Rusia masih dipertahankan, menyaksikan para pemain Chelsea berlatih di Cobham, demikian diwartakan Reuters.

"(Hiddink) tiba di tempat latihan beberapa saat setelah ia bertemu dengan (ketua eksekutip) Peter Kenyon," kata pengurus klub itu dalam situs mereka (www.chelseafc.com).

"Kedua orang itu berkeliling di seputar gedung dan bertemu dengan beberapa pemain di kamar perawatan," demikian dilaporkan.

Hiddink masih belum bekerja secara resmi hingga Senin tetapi ia diharapkan hadir pada pertandingan putaran kelima Piala FA antara Chelsea dengan tim Championship (divisi dua) Watford, Sabtu.

Asisten pelatih Ray Wilkins, yang sementara mengambil alih tugas  Scolari yang berhenti Senin, akan bertanggung jawab dalam pertandingan di Watford.

Dalam laporan situs Chelsea itu, pemilih klub Roman Abramovich disebutkan datang ke tempat latihan dan bertemu dengan Hiddink yang berusia 62 tahun.(*)

Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2009