Jakarta (ANTARA News) - PSSI membatalkan ujicoba antara Timnas sepak bola Indonesia melawan Selandia Baru yang semula dijadwalkan pada 1 April 2009 di Jakarta.

Hal ini disampaikan Sekjen PSSI Nugraha Besoes kepada wartawan di Jakarta, Rabu, karena jadwal laga persahabatan itu bertepatan dengan masa kampanye Pemilu 2009.

"Sulit bagi kita menggelar pertandingan yang mengundang massa sangat banyak pada masa kampanye Pemilu," katanya.

Ia mengatakan, PSSI juga ingin membantu pihak kepolisian dalam melakukan pengamanan selama masa kampanye tersebut.

Menurut dia, pihak Selandia Baru sendiri bisa memaklumi pembatalan uji coba yang menjadi persiapan mereka jelang playoff Piala Dunia 2010.

Sementara bagi Indonesia, batalnya uji coba melawan Selandia Baru ini membuat pertandingan menghadapi Manchester United bulan Juli medatang sebagai pertandingan terdekat.

Sementara dengan batalnya laga ini, pelatih Timnas Benny Dollo, tetap berharap ada celah waktu yang bisa digunakan untuk mengumpulkan pemain timnas dalam Pelatnas di Jakarta.

Benny mengatakan, sebelum menghadapi MU pada tanggal 24 Juli, Timnas butuh waktu satu bulan untuk pelatnas." Waktu tersebut saya anggap cukup untuk mempersiapkan pemain agar bisa bermain baik saat pertandingan," katanya.(*)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009