Jayapura (ANTARA) - Tim SAR yang berjumlah enam orang berhasil mencapai lokasi jatuhnya pesawat Mimika Air di Gunung Gergaji, Kabupaten Puncak, Papua.

Wakil Bupati Puncak Jaya Hanock Ibo ketika dihubungi ANTARA dari Jayapura, Minggu mengakui, keenam anggota tim SAR saat ini sudah di lokasi namun evakuasi korban belum dapat dilakukan karena cuaca berubah memburuk.

Selain enam anggota tim SAR, helikopter milik PT Freeport juga telah berada di lokasi, jelas Wabup Puncak Jaya dan menyatakan enam pesawat berbadan kecil telah siap membantu.

Pesawat Mimika Air yang dipiloti Nan Linn Aung wn Myanmar dan Copilot Makmur membawa sembilan penumpang dari Ilaga (ibukota Kab.Puncak) menuju Mulia (Ibukota Puncak Jaya) serta membawa berita acara di daerah jatuh Jumat (17/4).

Kabupaten Puncak sendiri merupakan kabupaten baru hasil pemekaran dari Kabupaten Puncak Jaya.

Selama t2009 tercatat dua kali kecelakaan pesawat di Papua yang menewaskan awak dan penumpangnya yakni sebelumnya pada 9 April di Wamena, pesawat Aviastar.

Gunung Gergaji sendiri tahun 2006 lalu telah meminta korban yakni pesawat Trigana jenis twin otter dimana  seluruh penumpang dan awaknya tewas. (*)

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2009