Tokyo (ANTARA News/Reuters) - Pembalap Spanyol Jorge Lorenzo memimpin tim Yamaha mencapai finish satu-dua, untuk merebut kemenangan atas sang juara Valentino Rossi pada Grand Prix Jepang, Minggu.

Kemenangan kedua Lorenzo sejak naik tingkat dari kelas 250cc tahun lalu itu, memberi dia keunggulan satu poin atas Rossi dalam klasemen kejuaraan dunia balap motor.

Pembalap berusia 21 tahun, yang sedang pilek dalam balapan sirkuit Motegi itu, mengumpulkan 41 poin, sementara Rossi yang asal Italia itu mengumpulkan 40 poin setelah dua putaran kejuaraan itu.

Rossi memulai balapan dari posisi terdepan setelah kualifikasi hari Sabtu tidak bisa dilakukan karena hujan dan gabungan waktu latihan digunakan untuk menentukan posisi start.

Namun Lorenzo menyalip juara dunia enam kali di kelas utama itu pada putaran kesembilan dan menyelesaikan balapan 24 putaran itu dalam waktu 43 menit 47,238 detik, unggul 1,304 detik di depan Rossi.

Ini merupakan kemenangan kedua Lorenzo di MotoGP menyusul gelar pertamanya di Portugal tahun lalu dan memberi dia dorongan sempurna sebelum balapan di negaranya sendiri yang akan digelar di Jerez akhir pekan depan.

"Ini balapan yang sulit," kata Lorenzo pada para pewarta.

"Saya tidak memiliki posisi start yang bagus namun kemudian saya bisa mengambil peluang dan melewati Valentino. Saya membuka sedikit jarak namun dia menekan saya sangat keras, sehingga saya harus memacu motor secepat yang saya bisa untuk meraih kemenangan," katanya.

Pembalap Honda Dani Pedrosa, yang melesat dari posisi ke-11 saat start ke posisi kedua pada akhir putaran pertama, menempati posisi ketiga setelah pertarungan dengan Rossi dalam perebutan posisi kedua.

"Ini balapan yang sangat mengandalkan fisik," kata Rossi. "Saya melakukan start yang bagus pada awal balapan namun pada satu bagian balapan itu saya tidak dapat memacu kendaraan seperti yang saya inginkan," katanya.

"Saya memiliki beberapa masalah dan saya tidak dapat memacu kendaraan cukup cepat untuk melesat ke depan. Setelah saya tertinnggal di belakang Jorge, saya bertarung dengan Dani."

"Pada bagian akhir balapan itu saya dapat meraih kecepatan saya dan kembali lagi namun sayangnya Lorenzo terlalu jauh di depan."

"Posisi kedua bukan sebuah kemenangan namun 20 poin penting bagi kejuaraan ini," kata Rossi.

Juara dunia 2007 dari tim Ducati Casey Stoner, yang memenangi balapan pembuka musim di Qatar awal bulan ini, mencapai finish di posisi keempat setelah susah payah mengatasi masalah rem depan.

Pembalap asal Australia itu melakukan start buruk dengan memulai balapan dari posisi kedua namun, kini tertinggal tiga poin di belakang Lorenzo dalam klasemen pembalap dengan 38 poin.(*)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009