Charlotte, North Carolina, (ANTARA News) - Perenang Prancis, Frederick Bousquet mengalahkan pahlawan Olimpiade Beijing, Michael Phelps, di final gaya bebas 100m hari Minggu di Charlotte Ultra Swimm, sehingga memberi pukulan kekalahan kedua secara beruntun terhadap bintang Amerika Serikat itu.

Bousquet, dalam pertemuan pertamanya sejak menciptakan rekor dunia di nomor 50m gaya bebas bulan lalu, unggul dengan catatan waktu 48,22 detik, sementara Phelps mencatat waktu 49,04 detik dan perenang Olimiade AS, Ricky Berens berada di urutan ketiga dengan catatan waktu 49,66 detik, demikian dikutip dari AFP.

"Bila Anda melawan orang itu, Anda tidak dapat mengandalkan pada kecepatan gaya punggung untuk mengalahkannya," kata Bousquet. "Saya harus menggunakan kekuatan saya, kecepatan saya, dan berenang secepatr yang saya dapat - 22,08 bukan catatan waktu yang terlalu buruk.

"Kami kembali pada kecepatan yang sama di 50m kedua. IOtu bagus untuk saya. saya merasa senang memenanginya," katanya.

Phelps, yang belum pernah kalah di final dalam setahun sampai pemegang rekor dunia dan juara Olimpiade, Aaron Peirsol mengalahkannya di nomor 100m gaya punggung hari Sabtu, sehingga perenang AS itu mengalami kekalahan kedua di final secara beruntun setelah hari Jumat meraih kemenangan di nomor gaya bebas 200m dan gaya kupu-kupu 100m.

Phelps akan ambil bagian dalam kejuaraan renang di Santa Clara dan Montreal bulan Jili, menjelang kejuaraan AS dan dunia.(*)

Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2009