Surabaya (ANTARA News) - Gedung Wisma Bank International Indonesia (BII) di Jalan Pemuda Surabaya, Minggu pagi, terbakar.

"Pemadamannya cukup sulit karena hidran di sana tidak berfungsi, sehingga petugas pun melalui pintu darurat dengan menggunakan air kali," kata Komandan Rescue 3 PMK Pasar Turi, Saifullah.

Hingga kini, para petugas pemadam kebakaran masih berusaha memadamkan api di lantai 10 dan 11 itu.

Selain lantai 10 dan 11, api juga terlihat dari lantai 8, bahkan dinding kaca di gedung tersebut berjatuhan.

Sampai saat ini belum diketahui penyebab peristiwa kebakaran gedung bertingkat yang terjadi sekitar pukul 06.00 WIB itu.

Menurut Kepala Kepolisian Resor Kota (Polresta) Surabaya Selatan, AKBP Lakoni Wiranegara, pihaknya masih akan menghubungi PT Dash Cargo selaku penyewa ruangan di lantai ke-10 itu.

"Kami hanya ingin memastikan, barang-barang apa saja yang ada di ruangan tersebut," katanya.

Api bermula dari lantai ke-10 sebelum menjalar ke beberapa lantai lainnya. Saat ini, sejumlah mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi kejadian. (*)

Pewarta: Luki Satrio
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2009