Wonosobo (ANTARA News) - Ratusan kiai di wilayah eks-Karesidenan Kedu, Provinsi Jawa Tengah menyatakan dukungannya terhadap pasangan kandidat Susilo Bambang Yudoyono (SBY)-Boediono dalam Pemilu Presiden (Pilpres) mendatang.

"Sebanyak 412 kiai berdoa dan berjuang agar Allah SWT memberikan berkah untuk lanjutkan (Slogan SBY-Boediono,red)," kata KH Mashur Shihab, salah seorang pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) "Miftahul Huda" Siwatu, Desa Bumiroso, Kecamatan Watumalang, Kabupaten Wonosobo, Jateng, saat "Haflah Khotmil Quran Wal Kutub ke-25" di ponpes itu, di Wonosobo, Minggu.

SBY selama menjabat sebagai Presiden, katanya, telah menerapkan kepemimpinan yang baik dan menjadi panutan masyarakat.

Selain itu, katanya, Presiden SBY juga memberikan perhatian secara seksama terhadap perkembangan dan kemajuan kehidupan ponpes.

Ia menyebut perjuangan para kiai pendukung SBY-Boediono di wilayah eks-Karesidenan Kedu itu akan memberikan suara secara signifikan bagi pemenangan pasangan kandidat itu dalam pilpres pada tanggal 8 Juli 2009.

"Diperkirakan antara 30 ribu hingga 40 ribu suara yang akan dibawa oleh para kiai untuk SBY-Boediono," katanya.

Wakil Tim Sukses SBY-Boediono, Taufik Effendy, di hadapan ribuan umat Islam dari kawasan itu yang menghadiri kegiatan di ponpes setempat, mengatakan, kehidupan Bangsa Indonesia akan lebih baik jika dipimpin oleh figur yang baik pula. (*)

Pewarta: Ardianus
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2009