Jakarta (ANTARA News) - Tim Pemenangan Pasangan Megawati Soekarnoputri-Prabowo Subianto masih optimistis pelaksanaan Pemilu Presiden 2009 akan berlangsung dalam dua putaran.

Anggota Tim Pemenangan Pasangan Megawati-Prabowo, Aria Bima, saat ditemui di kediaman Megawati di Kebagusan, Jakarta Selatan, Rabu, mengatakan, meski hasil hitung cepat sejumlah lembaga survei telah menghasilkan pemenang pemilu, tim ini masih optimis pasangan Mega-prabowo berlaga dalam putaran kedua.

"Kalau dengan persentase tingkat kesalahan perhitungan sekitar lima persen, masih ada kemungkinan kandidat yang tidak memperoleh suara lebih dari 50 persen," katanya.

Ia juga mengharapkan agar hitung cepat yang telah memiliki hasil akhir ini tidak mempengaruhi perhitungan aktual yang sedang berjalan.

Untuk itu, ia meminta seluruh kader dan simpatisan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan dan Partai Gerindra mengawal proses rekapitulasi data perhitungan suara.

"Proses perhitungan suara mulai dari panitia pemungutan suara hingga ke komisi pemilihan umum tingkat provinsi rawan manipulasi. Untuk itu, seluruh kader dan simpatisan untuk terus mengawal," katanya.

Ia juga mengatakan, hasil hitung cepat yang telah diperoleh hasilnya, sempat membuat simpatisan kedua partai pendukung pasangan ini kaget.

"Kami terus menyemangati para kader dan simpatisan untuk terus mengawal proses rekapitulasi suara," katanya.

Sebelumnya, sejumlah lembaga survei yang melakukan hitung cepat suara Pemilu Presiden 2009 menyatakan, untuk sementara pasangan Susilo Bambang Yudhoyono-Boediono unggul atas kandidiat lainnya, Megawati-Prabowo dan Jusuf Kalla-Wiranto. (*)

Pewarta:
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2009