Jakarta (ANTARA News) - Wilayah Jakarta Selatan hari ini akan diwarnai oleh tiga aksi unjuk rasa berkaitan dengan anti korupsi, yang menjadi subur dan kuat sejak kepeloporan Gerakan Reformasi 1998, yang bertekad menjadikan Indonesia lebih baik di segala bidang daripada era-era masa sebelumnya.

Berdasarkan data yang diperoleh dari situs Traffic Management Center (TMC), Kantor Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Jalan H.R. Rasuna Said, Kuningan, akan didatangi oleh kelompok yang menamakan diri sebagai Gerakan Mahasiswa Pemberantas Korupsi. Kelompok tersebut akan melakukan unjuk rasa pada pukul 10.00 WIB.

Selain kantor KPK, unjuk rasa juga akan dilakukan di depan kantor Kedutaan Besar China di Kawasan Mega Kuningan. Aksi tersebut akan digelar oleh Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia sekitar pukul 14.00 WIB.

Wilayah Jakarta Selatan lain yang akan diwarnai aksi unjuk rasa adalah Mampang Prapatan. Pada pukul 14.00 WIB, kelompok yang mengatasnamakan Serikat Karyawan Blue Bird Indonesia akan melakukan unjuk rasa di Kantor Pusat PT. Blue Bird Group yang beralamat di Jalan Mampang Prapatan.

Selain di wilayah Jakarta Selatan, aksi unjuk rasa juga akan terdapat di wilayah Jakarta Pusat, tepatnya Bundaran Hotel Indonesia. Kelompok yang menamakan diri Aliansi BEM Lintas Jakarta akan menggelar aksi sekitar pukul 13.00 WIB.

Belum diketahui berapa jumlah massa yang akan hadir di setiap aksi tersebut.(*)

Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2009