Jakarta (ANTARA News) - Dunia Fantasi (Dufan) akan menghadirkan tokoh "X-Men", salah satu super hero karya komik legendaris "Marvel" untuk menghibur pengunjung yang merayakan hari Lebaran 1430 Hijriah di Taman Impian Jaya Ancol.

"Pengunjung yang akan merayakan Idul Fitri 1430 Hijriah bersama keluarga di Taman Impian Jaya Ancol akan terhibur dengan penampilan tokoh superhero X-Men," kata Wakil Kepala Humas Taman Impian Jaya Ancol, Sofie Cakti di Jakarta.

Penampilan tokoh X-Men disesuaikan dengan tema yang diangkat Ancol pada Lebaran 1430 Hijriah ini yakni "Hidupkan Imajinasi di Hari yang Fitri..

"Kami akan menghadirkan penampilan tokoh X-Men melalui atraksi pemeran pengganti profesional dibawah lisensi dari Marvel, California, Amerika Serikat," kata Sofie.

Sofie menjelaskan, X-Men akan hadir menghibur pengunjung Ancol di Hall Rama Shinta, Dunia Fantasi mulai hari Sabtu, 19 September 2009 hingga hari Minggu 11 Oktober 2009 sebanyak empat hingga lima kali tampil per hari.

"Panggung di Hall Rama Shinta akan dirancang menyerupai laboratorium senjata milik pemerintah Amerika Serikat dan penampilan tokoh X-Men akan dilengkapi visual efek berupa salju, angin, petir dan api hingga terlihat seperti sungguhan," katanya.

Ia juga mengatakan pihaknya berharap penampilan tokoh X-Men diantaranya Wolverine, Cyclops dan Magneto akan menghibur masyarakat yang menyukai tokoh fiksi heroik tersebut.

Salah satu tokoh X-Men yang paling fenomenal yakni Wolverine memiliki cakar andalan dan adamantium atau sebuah zat dibadannya yang membuat ia akan sembuh dari luka apapun dengan cepat. Sofie memperkirakan penampilan Wolferine akan menjadi salah satu yang ditunggu pengunjung.

"Kami berharap pengunjung yang datang dapat melampiaskan kerinduannya untuk bertemu secara langsung dengan tokoh-tokoh legendaris dalam salah satu superhero karya komik legendaris Marvel," katanya.

Ia juga menambahkan, pihaknya berharap inovasi yang dipersembahkan melalui penampilan X-Men dapat melebihi harapan pengunjung dalam merayakan Lebaran bersama keluarga.(*)

Pewarta: Luki Satrio
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009