Jakarta (ANTARA News) - Operator telekomunikasi, PT Indosat Tbk., menyatakan seluruh layanan telekomunikasinya meliputi telepon seluler, telepon tetap, sms, maupun data tetap telah berjalan normal (back on service) pascagempa yang terjadi di Sumatra Barat (Sumbar) pada Rabu (30/9).

"Sejak sore hari ini (Kamis, red), tepatnya pukul 17.00 WIB, seluruh layanan telekomunikasi Indosat meliputi telepon seluler, telepon tetap, sms, maupun data tetap telah berjalan normal," kata Group Head Corporate Communications PT Indosat Tbk., Adita Irawati, di Jakarta, Kamis.

Ia mengatakan, pelanggan sudah dapat menggunakan layanan SMS dan panggilan telepon ataupun layanan data melalui GPRS seperti biasa.

Meskipun layanan telah kembali normal, tim teknis lapangan operator itu akan terus melakukan pemantauan untuk memastikan layanan telekomunikasinya dapat berjalan dengan baik, terutama di kawasan Kota Padang dan Pariaman yang merupakan lokasi terparah.

"Secara umum, layanan telekomunikasi Indosat di Sumatra Barat telah `back on service` mencapai 80 persen," katanya.

Untuk pelanggan GSM, sudah dapat melakukan panggilan lokal, SMS dan data GPRS, sedangkan pelanggan StarOne sudah dapat melakukan panggilan lokal dan jarak jauh serta SMS.

Sebagai respon tanggap bencana, pihaknya juga mendirikan Posko Indosat Peduli yang meliputi layanan telepon gratis bagi para korban untuk dapat melakukan panggilan keluar menghubungi sanak saudara untuk mengabarkan keadaan mereka dan tersedia juga pertolongan medis bagi para korban. Posko Indosat Peduli itu berlokasi di Jalan Khatib Sulaiman No 68, Padang (Kantor Indosat cabang Padang).

Untuk menolong para korban gempa, operator terbesar kedua di Indonesia itu juga telah menurunkan dua mobil klinik langsung ke wilayah terjadinya gempa berikut mendirikan Posko kesehatan yang bertempat di Korong Gadang, dekat Polsek Kuranji, Padang dan di Jalan Pasir Kota, Pariaman, untuk memberikan bantuan kesehatan dan pengobatan bagi para korban yang terluka.

Sedangkan anak perusahaan Indosat, IM2, juga direncanakan segera menyiapkan media center dan bantuan backbone untuk fasilitas komunikasi tanggap darurat gempa Sumatra Barat berupa 1 unit mobil Vsat, 1 set terminal Vsat Ku-band, AP dan perangkat support lainnya untuk membantu koordinasi di lapangan.(*)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009