Jakarta (ANTARA News) - Hujan diperkirakan kembali akan mengguyur wilayah Jakarta Selatan, Jumat, sehingga berpotensi mengakibatkan kepadatan arus lalu lintas sebagaimana yang terjadi pada Kamis (22/10) malam.

Menurut informasi dari Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) di Jakarta, Jumat, Jakarta Selatan diperkirakan diguyur hujan pada waktu siang dan malam hari.

Wilayah ibukota lainnya yang diperkirakan diterpa hujan adalah Jakarta Barat, tetapi hanya pada waktu siang hari. Sedangkan wilayah ibukota lainnya diperkirakan akan dalam kondisi berawan dari waktu pagi hingga malam hari.

Sementara itu, hujan juga diperkirakan akan melanda Bogor (siang dan malam), Tangerang (siang), dan Depok (siang). Bekasi diperkirakan berawan sepanjang hari.

Sebelumnya, hujan deras yang disertai kilat/petir melanda wilayah Jakarta Selatan, Kamis (22/10) malam, mengakibatkan kemacetan di beberapa ruas jalan.

Kepadatan arus lalu lintas yang sangat parah akibat hujan antara lain di perempatan Departemen Pertanian terutama dari arah Warung Buncit Raya menuju Ragunan.

Panjang kemacetan pada saat itu mencapai sekitar satu kilometer dan jalur khusus bus Transjakarta juga padat karena dipenuhi kendaraan pribadi.

Sedangkan beberapa genangan air yang mengganggu arus lalu lintas di wilayah Jakarta Selatan antara lain di Jalan TB Simatupang dekat Tikungan Sajam setinggi 30 cm, Kemang arah Jalan Trunojoyo (15 cm), dan depan Stasiun Lenteng Agung (15 cm).

Para pengguna jalan seperti penggendara sepeda motor dan mobil diimbau agar lebih berhati-hati berkendara karena licinnya kondisi permukaan jalan raya juga berpotensi mengakibatkan rawan terjadinya kecelakaan. (*)

Pewarta:
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2009