Moskow (ANTARA News/AFP) - Rusia hari Minggu berhasil meluncurkan sebuah rudal balistik antarbenua dari kapal selam bertenaga nuklir di Laut Barents, kata sejumlah kantor berita Rusia mengutip kementerian pertahanan.

Rudal itu ditembakkan dari kapal selam Bryansk dan hulu-ledaknya menjangkau sasaran pada waktu yang tepat, kata kantor-kantor berita itu, tanpa memberikan penjelasan terinci mengenai jenis rudal yang ditembakkan atau daya-jangkaunya.

Saluran televisi Vesti melaporkan Minggu bahwa Bryansk diperlengkapi dengan 16 rudal balistik kelas Sineva.

Keberhasilan itu dicapai setelah Rusia mengalami serangkaian kegagalan memalukan dalam pengujian rudal generasi baru Bulava. Sebuah kapal selam gagal meluncurkan rudal itu dalam pengujian terakhir pada Oktober.(*)

Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2009