London (ANTARA News/AFP) - Cesc Fabregas masuk sebagai pemain pengganti dan mencetak dua gol ketika Arsenal menaklukkan Aston Villa 3-0 dalam persaingan di papan atas Liga Utama Inggris, Minggu.

Kemenangan di Emirates Stadium tersebut mengangkat peringkat Arsenal ke urutan dua klasemen sementara, meskipun mereka bisa tergeser lagi jika Manchester United pada pertandingan lainnya Minggu malam mengalahkan Hull City.

Aston Villa masih di urutan tempat, namun kekalahan tersebut mengakhiri rekor delapan pertandingan berturut-turut tanpa kalah di semua kompetisi.

Kapten tim Arsenal Fabregas yang menggantikan Denilson, membuka skor bagi tuan rumah pada menit ke-65, ketika ia baru tujuh menit masuk lapangan.

Tendangan bebas yang dilakukannya dari jarak 25 meter, setelah dijatuhkan pemain Villa Richard Dunne, melengkung melewati tangan kanan kiper Brad Friedel yang mencoba "terbang" menyambut bola.

Sembilan menit menjelang pertandingan usai, pemain internasional Spanyol itu kembali mencetak gol setelah melanjutkan umpan dari Theo Walcott, golnya yang kesembilan dalam musim 2009/2010 ini.

Fabregas, yang masih dalam pemulihan cedera hamstring, hanya tampil 28 menit karena ia kemudian ditarik keluar oleh pelatih Arsenal Wenger.

Arsenal masih dapat menambah keunggulannya menjelang pertandingan usai melalui gol Abou Diaby di menit ke-90.

Villa sebelumnya sempat empat kali menang berturut-turut tanpa kemasukan satu gol pun.(*)

Pewarta: Ricka Oktaviandini
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009