Garut (ANTARA News) - Hujan lebat disertai angin kencang telah menggenangi jalan-jalan Kota Garut, Jawa Barat, dan pohon yang tumbang menimpa empat unit mobil, Senin sekitar pukul 14.00 WIB.

Pohon yang tumbang di pinggir Jalan A Yani, tepatnya di depan komplek SMPN 1 telah menimpa mobil Katana, Rocky, Kijang, dan Avanza yang seluruhnya nyaris ringsek, seperti diungkapkan saksi mata, Yono.

Bahkan Yono pun mengaku sempat melihat beberapa penumpang diantara mobil yang diparkir tersebut, berhamburan keluar saat pohon rubuh menimpa bagian atap kendaraan yang tengah berteduh.

Yono saat peristiwa yang tak menelan korban jiwa ini terjadi, ia berteduh di emperan toko. Ia yang berjualan makanan ringan dengan gerobak memang setiap hari mangkal di depan sekitar SMPN 1 dan SMPN 2.

Hingga kini arus lalu lintas di pusat jantung kota Garut itu terhambat, karena masih dilakukan upaya pembersihan beberapa batang pohon yang patah, termasuk upaya evakuasi mobil yang rusak.

Meski sekarang telah reda, hujan telah menyisakan genangan air sedalam puluhan centimeter di Jl. Proklamasi, Jl. Merdeka, Jl. Pembangunan serta terusan ruas jalan tersebut serta di Jl. Patriot.

Di seputar Jl. Patriot, banyak genangan air nyaris menutupi seluruh badan jalan, seperti di dekat rumah dinas wakil bupati, juga di depan halaman kantor Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda).

Beberapa lokasi Jl. Guntur juga tak luput genangan air dan berserakannya sampah, kemudian pada beberapa lokasi Jl. A. Yani, Jl. Sudirman, kawasan Copong dan lintasan seputar industri penyamakan kulit di kampung Sukaregang.

Banyaknya ranting pohon yang patah dan berhamburan di jalan, antara lain di sekitar bundaran Tarogong, lintasan antara Cikajang-Pameungpeuk, Leuweung (hutan) Gelap serta di beberapa kecamatan di wilayah selatan Garut.
(*)

Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2010