Jakarta (ANTARA News) - Perusahaan tambak udang PT Central Proteina Prima Tbk (CPRO) gagal membayar bunga obligasi anak usahanya, Blue Ocean Resources Pte Ltd, sebesar 17,9 juta dolar AS.

Perseroan menyatakan alasan gagal bayar itu karena penurunan kinerja keuangan dan tambak udangnya terserang virus, demikian Sekretaris Perusahaan CPRO Albert Sebastian dalam keterbukaan informasi, Senin.

Penurunan kinerja dan serangan virus itu yang menyerang tambang udang milik Blue Ocean sudah diperkirakan sebelumnya, sehingga perseroan telah melakukan tindakan, diantaranya pembersihan, sanitasi tambak budidaya dan sarana water treatment.

Blue Ocean diberitakan telah menerbitkan obligasi global senilai 325 juta dolar AS pada 28 Juni 2007.

Surat utang tersebut akan jatuh tempo 28 Juni 2012 mendatang dan bunga yang ditetapkan 11 persen per tahun, sedangkan pembayaran kupon bunga setiap tanggal 28 Juni dan 28 Desember.

Perseroan gagal membayar bunga obligasi untuk tangal 28 Desember 2009 sebesar 17,9 juta dolar AS sehingga lembaga pemeringkat Fitch Rating menurunkan peringkat obligasinya dari CC menjadi C.

Fitch Rating juga mengkhawatirkan ketidakmampuan perseroan untuk membayar bunga obligasi.(*)

Pewarta:
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2010