Jakarta (ANTARA News) - Timnas sepak bola senior diagendakan akan melakukan satu kali uji coba jelang laga terakhir kualifikasi Grup B Pra Piala Asia (PPA) 2011, melawan Australia pada 3 Maret mendatang.

"Timnas diagendakan melaksanakan satu kali uji coba melawan klub lokal di Australia sebelum laga melawan timnas Australia," kata Ketua BTN, Rahim Soekasah di Jakarta, Senin.

Menurut dia, jadwal berkumpulnya para pemain pada 25 Februari. "Pemain dikumpulkan lebih awal. Selanjutnya pada tanggal 26, mereka langsung menuju Australia," katanya.

Ia berharap, dengan pertandingan ini dapat menaikkan peringkat Indonesia jika meraih hasil yang maksimal. "Kita memang kurang melaksanakan uji coba internasional selama ini," katanya.

Sebelumnya, PSSI kembali akan memanggil sebanyak 20 pemain masuk tim nasional Indonesia untuk laga terakhir kualifikasi Grup B ini.

Untuk jabatan pelatih timnas senior, PSSI akan meminta izin klub Persija Jakarta untuk meminjam Benny Dolo.

Tiga pemain yang ikut memperkuat tim "Merah Putih" saat menghadapi Oman di Jakarta, 6 Januari lalu, tidak masuk dalam tim lagi. Mereka adalah kiper Dian Agus Prasetyo (Pelita Jaya) dan M Roby (Persisam Samarinda), serta Boaz Solossa (Persipura). Dian dan Roby dicoret karena cedera, sementara Boaz tak dapat dimainkan karena akumulasi kartu kuning.

Sebagai pengganti, Badan Tim Nasional (BTN) PSSI memanggil M Ridwan (Pelita Jaya) untuk mengisi posisi Roby, sementara untuk kiper cadangan BTN masih belum menetapkan.

Timnas dijadwal memulai pelatnas di Jakarta pada 28 Februari mendatang. Peluang Indonesia lolos ke putaran final memang sudah tertutup setelah dikalahkan Oman di laga kelima. Indonesia kini menempati posisi juru kunci dengan koleksi nilai tiga, Namun, belum ada satu pun tim yang lolos. Tiga tim yakni Australia, Oman dan Kuwait harus merebut dua tiket ke putaran final Piala Asia itu.(ANT/A038)

Pewarta:
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2010