Jakarta (ANTARA News) - Mantan Menko Perekonomian Kwik Kian Gie menyatakan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) harus mengambil alih tanggung jawab kasus Bank Century agar wibawa pemerintahan tidak semakin turun.

"Presiden SBY harus segera ambil alih. Kasus Bank Century ini sudah kemana-mana," kata Kwik di Jakarta, Rabu.

Kwik menegaskan, tindakan Presiden SBY untuk segera mengambilalih tanggung jawab kebijakan pemberian dana talangan ke Bank Century perlu dilakukan untuk mencegah makin merosotnya wibawa pemerintah.

Namun Kwik menyarankan Yudhoyono tak perlu menyatakannya secara vulgar tetapi cukup mengatakan bahwa persoalan Bank century diambilalih.

Kwik mengakui jika memang Presiden Yudhoyono berani mengambilalih tanggung jawab bailout Bank Century, maka dia akan menghadapi risiko yang berat.

"Memang risiko bisa sampai ke Presiden. Tetapi kan untuk pemakzulan akan sulit sekali untuk prosesnya," kata Kwik.

Kwik mengaku sangat kaget ketika PPATK dalam kesaksian di Pansus hari Selasa lalu, mengungkapkan ada 180 transaksi mencurigakan. Dia menyatakan, fakta ini telah mempertegas dugaan penyimpangan dalam kasus tersebut.

J004/A011/AR09

Pewarta:
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2010