Semarang (ANTARA News) - Kepala Kepolisian Republik Indonesia Jenderal Polisi Bambang Hendarso Danuri mengatakan jumlah perwira polisi akan terus ditingkatkan.

"Peningkatan tersebut bertujuan untuk memenuhi kebutuhan perwira polisi baik yang berasal dari Secapa, Akademi Kepolisian (Akpol), dan perwira polisi sumber sarjana (PPSS)," kata Kapolri usai acara penutupan pendidikan, pengucapan sumpah, dan pelantikan PPSS tahun 2010 di Lapangan Bhayangkara Semarang, Selasa.

Acara tersebut antara lain dihadiri sejumlah pejabat utama Mabes Polri, Gubernur Akpol Irjen Pol Budhi Santoso, Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Alex Bambang Riatmodjo, jajaran Muspida tingkat I Jateng, dan rektor mitra pendidikan.

Kapolri menjelaskan, tujuan pendidikan PPSS adalah menjadikan sosok perwira polisi yang beretika serta mempunyai ketrampilan teknis yang dapat mendukung tugas kepolisian secara profesional sesuai disiplin ilmu yang ada dan memiliki intergritas moral yang tinggi.

"Pendidikan PPSS juga akan memberikan karakteristik kemampuan sebagai lulusan yang memiliki kompetensi kemampuan sebagai pendukung terpeliharanya Kamtibmas, penegak hukum serta pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat," ujarnya.

Pendidikan PPSS, katanya, dilaksanakan selama enam bulan dengan pola pendidikan dua bulan latihan dasar bhayangkara dan empat bulan pendidikan profesi.

Menurut dia, perekrutan perwira polisi melalui PPSS akan dievaluasi dan disesuaikan dengan rencana strategis (Renstra) yang telah berjalan saat ini.

"Kebutuhan perwira polisi pada masa mendatang akan lebih banyak lagi jumlahnya dibandingkan beberapa tahun sebelumnya terutama yang mempunyai latar belakang sarjana komunikasi," katanya.

Hal itu disebabkan karena, kata dia, pejabat pelayanan informasi dan dokumentasi akan dibutuhkan sampai ke tingkat Kepolisian Sektor dan tidak menutup kemungkinan juga akan dibutuhkan lulusan PPSS dari sarjana lainnya.

Dalam pelantikan dan pengambilan sumpah janji anggota Polri tersebut, 90 siswa PPSS dilantik menjadi perwira polisi, dengan latar belakang disiplin ilmu srata 1 sebanyak 86 orang dan empat orang dari srata 2.

Pada akhir kegiatan di kompleks Akpol, Kapolri beserta istri melaksanakan penanaman pohon di Graha Bhayangkara.(PK-WSN/A038)

Pewarta:
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2010