Manado (ANTARA News) - Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara (Menpan) EE Mangindaan menyatakan siap maju sebagai ketua umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), jika nantinya pada Kongres Sepak Bola Nasional (KSN) di Malang pada 30-31 Maret 2010 ada membahas pergantian pengurus.

"Kalau saya maju prinsipnya enggan "money politics", karena tujuan saya membesarkan PSSI ke depan," kata Mangindaan saat berada di Manado, Selasa.

Mantan Pembina klub Persma Manado dan Persipura Jayapura itu menilai PSSI perlu ada upaya perubahan paradima dalam memajukan sepak bola nasional pada kejayaannya.

Mangindaan optimistis tidak ingin main uang, karena keinginan memimpin PSSI murni dari hati yang tulus akan memperbaiki kondisi sepak bola yang ada.

"Kalau saya terpilih menjadi ketua umum PSSI dan mendapatkan bantuan dana dari siapa pun, uang itu akan saya serahkan kepada PSSI, atau dikembalikan kepada yang punya uang jika saya juga tidak terpilih," ujarnya.

Sementara itu, Ketua Divisi Sumber Daya Manusia (SDM) Pengda PSSI Sulut, Raymond Mudami, mendukung keinginan Mangindaan maju di PSSI jika nantinya KSN dilakukan pergantian pengurus.

"Kematangan dan jiwa kepemimpinan Pak Mangindaan di PSSI sudah teruji, sehingga tidak salahnya jika dicalonkan," katanya.

Bahkan Mangindaan yang sempat aktif sebagai pemain sepak bola sewaktu masih karir di militer sudah mendapat ribuan dukungan dari pengunjung facebook atau jejaring sosial di dunia maya itu.
(T.H013/R009)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010