Bogor (ANTARA News) - Jenazah ibu yang hanyut di Sungai Cisadane, Kelurahan Pasir Jaya demi menyelamatkan anaknya telah ditemukan warga di kawasan Rumpin , Kabupaten Bogor menjelang Selasa tengah malam.

Kanit Reskrim Polsek Bogor Barat, IPDA, Budi Santoso kepada ANTAR News, Rabu, menyebutkan korban bernama Erna (36) warga Perum Bantar Kemang RT 6 RW 6 Jalan Rambutan nomor 52 Kelurahan Bantar Kemang Bogor Timur.

Budi menjelaskan jenazah dibawa oleh Polsek Rumpin ke RS PMI untuk otopsi."Jenazah dikirim ke RS PMI sekitar pukul 01:00 WIB, untuk dilakukan pemeriksaan," jelasnya,

Sementara itu sang anak belum ditemukan dan hingga berita ini diturunkan  tim SAR melakukan pencarian.

Ibu dan anak hanyut terbawa arus Sungai Cisadane, Senin (11/4) petang, sekitar pukul 18:30 WIB, di Jalan Gunung Batu sebelum jembatan merah.

Beberapa warga menyebutkan sang ibu melompat ke selokan untuk menyelamatkan anaknya yang sudah lebih dulu terjatuh kedalam selokan yang berarus deras bermuara ke sungai.

Keduanya terseret ke Sungai Cisadane yang arusnya sangat deras akibat hujan lebat yang turun saat itu.

Sebelumnya, sekitar pukul 19:30 WIB, seorang perempuan bernama Yanti warga Bantar Kemang, Kelurahan Baranangsiang, datang melapor ke Pos Tim SAR melaporkan kehilangan anggota keluarganya.

Menurut petugas posko, wanita tersebut menyebutkan saudaranya bernama Ema Krinawati umur 36 berat badan 39 belum kembali kerumah hingga Selasa.

Terakhir bertemu Ema pergi bersama anaknya Rizki Nurhayati Maulida usia 16 tahun berpakaian seragam SMA. Sementara Ema mengenakan baju batik bunga-bunga.

Kebenaran informasi ini belum diketahui, pihak Polsek Bogor Barat juga belum mendapat info nama anak yang hanyut. (ANT/A038)

Pewarta:
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2010