Jakarta (ANTARA News) - Sejumlah tokoh Islam dunia mendesak masyarakat di negara-negara Barat untuk menghentikan sikap benci terhadap Islam dan umat Islam (Islamofobia).

Sebab, sikap demikian hanya akan memperburuk hubungan antara Barat dan Dunia Islam yang potensial berdampak negatif terhadap peradaban dunia, kata Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Din Syamsuddin yang hadir pada pertemuan sekitar 50 Tokoh Islam Dunia di Istanbul 25-27 April dalam siaran persnya yang diterima di Jakarta, Selasa.

Din menyebutkan bahwa dalam pertemuan tersebut dibahas isu-isu kontemporer yang dihadapi umat Islam dewasa ini.

Din yang merupakan satu-satu tokoh dari Indonesia pada pertemuan tersebut menyebutkan bahwa Islamofobia sudah menjadi fenomena dewasa ini yang diindikasikan pada pembuatan kartun yang menghina Nabi Muhammad di Denmark, film Fitnah di Belanda, pelarangan jilbab di Perancis, dan pelarangan pembangunan menara masjid di Swiss.

"Fenomena ini bisa merusak hubungan Dunia Islam dan Barat jika tidak dicegah penyebarannya," kata Din.

(Tz.E007/E001/R009)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010