Makassar (ANTARA News) - Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla mendukung tim sepak bola Argentina pada laga Piala Dunia 2010. "Saya dukung Argentina," ujarnya kepada wartawan di Makassar, Sabtu, ketika ditanya soal tim sepak bola yang akan didukungnya pada piala dunia.

Menurut dia, tim sepak bola dari negara-negara Amerika Latin seperti Argentina memiliki permainan yang cantik untuk dinikmati.

Pada kesempatan lain, Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo, mengatakan belum ingin menyatakan dukungannya pada tim sepak bola manapun pada tahun ini.

"Nanti saja lah karena pada penyelenggaraan piala dunia terakhir tim yang saya dukung kalah," ujarnya sambil tertawa.

Pertandingan sepak bola terbesar di dunia yang digelar empat tahun sekali ini akan dimulai dengan laga dari Grup A pada 11 Juni 2010 Afrika Selatan melawan Meksiko di Soccer City, Johannesburg Afrika Selatan dan disiarkan di layar kaca pada pukul 22.00 WITA.

Pertandingan antargrup akan berakhir pada 26 Juni 2010 hingga Grup H dan akan masuk ke babak 16 besar. Sementara partai final akan digelar pada 12 Juli 2010.

Suasana penyambutan ajang unjuk gigi tim-tim sepak bola dunia dan pemain-pemain andalannya tersebut telah terasa sejak dua minggu terakhir di Makassar.

Dari pantauan, pernak-pernik berbau piala dunia mulai dari kaos hingga sticker yang identik dengan negara tim-tim piala dunia banyak dijual di pinggir-pinggir jalan.

Hotel, kafe hingga warung kopi yang banyak terdapat di Makassar juga telah melakukan persiapan khusus menghiasi ruangan dengan pernak-pernik piala dunia dan mempersiapkan acara nonton bareng.(*)

(T.KR-RY/R009)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010