Roma (ANTARA News) - Klub liga utama Italia Lazio mengontrak pemain terbaik Brazil tahun 2008 Hernanes, kata klubnya Sao Paulo, Sabtu.

"Kontraknya dengan klub Italia itu akan bertahan lima tahun," kata sebuah pernyataan dalam website klub (www.saopaulofc.net).

Perekrutan pemain berusia 25 tahun itu akan menjadi keuntungan besar bagi Lazio, yang nyaris terdegradasi musim lalu sebelum menjelang akhir menaikkan penampilan mereka untuk tetap bertahan di liga utama.(*)

Reuters/I015

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2010