Kuala Lumpur (ANTARA News) - Menteri luar negeri Malaysia Anifah Aman untuk pertama kalinya menghadiri resepsi HUT kemerdekaan RI ke-65 yang diadakan KBRI Kuala Lumpur, Rabu malam.

Dengan mengenakan pakaian adat Melayu warna biru dan kain songket abu-abu, Anifah menerima nasi tumpeng dari Dubes RI untuk Malaysia Da`i Bachtiar sebagai ungkapan tanda terima kasih dan kehormatan atas kesediaanya hadir pada acara resepsi kemerdekaan Indonesia.

Dalam kesempatan itu, Menlu Malaysia Anifah Aman mengatakan kepada pers mengenai ketegangan hubungan kedua negara belakangan ini, "Secara keseluruhan hubungan Indonesia - Malaysia sangat baik dan makin baik. Baik di tingkat pemerintahan, pengusaha dan masyarakat kedua negara, tapi harus diakui ada segelintir yang selalu mau merusak hubungan baik itu," kata Anifah, di Kuala Lumpur.

"Karena kita bertetangga sudah pasti banyak masalah yang timbul, namun jika jaraknya jauh maka semakin kecil masalah yang timbul. Jadi wajar saja sebagai negara bertetangga sering terjadi konflik akibat salah paham dan lain sebagainya," tambah Menlu Malaysia itu.

Namun dari kasus ini, Indonesia-Malaysia sudah sepakat untuk membuat SOP (standard operation procedure) terutama bagi pasukan di perbatasan agar masalah yang muncul di lapangan bisa diselesaikan sendiri, tidak harus sampai ke tingkat menteri bahkan kepala pemerintahan.

Dalam resepsi ini, KBRI menampilkan tarian daerah dan pagelaran busana oleh desainer Ratih Sanggarwati. (*)
(ANT/R009)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010