Entikong, Sanggau (ANTARA News) - Perusahaan Samling SDN BHD Playwood, Bintulu, Malaysia, memulangkan sebanyak 600 tenaga kerja Indonesia melalui Pos Pemeriksaan Lintas Batas Entikong, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat.

Dari pemantauan di PPLB Entikong, Kamis, sebanyak 216 TKI datang dari Bintulu dipulangkan dalam rombongan pertama dengan menumpang 13 bis. Rombongan kedua akan tiba Jumat, menggunakan empat bis dan akan diantar ke Kota Pontianak.

Francis warga Bintulu selaku ketua Keselamatan Pekerja di perusahaan Samling Playwood SDN BHD mewakili perusahaannya mengantar rombongan pekerja sampai ke sempadan atau perbatasan.

Ia mengatakan, TKI yang dipulangkan ini merupakan karyawan di perusahaan playwood. Lima hari lalu para pekerja ini menuntut managemen perusahaan agar menaikkan gaji, memberikan kelonggaran bagi pekerja yang dirasakan selama ini aturannya terlalu ketat dan merugikan karyawan.

Sebagian besar TKI yang dipulangkan itu mengaku kapok bekerja di Malaysia. Karena apa yang dijanjikan oleh agen maupun pihak PJTKI ketika akan berangkat ternyata tidak sesuai seperti yang diharapkan jelas Sadikun asal Garut Jawa barat.
(ANT/A024)

Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2010