Melbourne (ANTARA News) - Australia memilih Lleyton Hewitt untuk memimpin tim negara itu ke pertandingan grup dunia Piala Davis, dengan turun di partai tunggal dan ganda melawan Belgia di Cairns minggu ini.

Petenis berusia 29 tahun mantan petenis nomor satu dunia itu akan berhadapan dengan pemain nomor dua Belgia Steve Darcis di pertandingan tunggal sedangkan Carsten Ball bertemu dengan peringkat ke-79, Olivier Rochus.

Hewitt akan berpasangan dengan spesialis partai ganda Paul Hanley melawan Rochus dan Darcis, Sabtu, sedangkan pertandingan tunggal lainnya dimainkan Minggu.

Hewitt baru-baru ini kandas di putaran pertama turnamen tenis AS Terbuka ketika bertemu dengan pemain dari Prancis Paul Mathieu, merupakan kandas paling cepat di Flushing Meadows dan ia berjuang mengatasi cedera di punggungnya tahun ini.

Pertandingan nanti merupakan arena balas dendam bagi Australia, yang kalah atas Belgia pada putaran peretama grup dunia pada 2007.

Australia memilih bermain di lapangan dengan permukaan buatan di Cairns International Tennis Centre, dan Belgia mengeluh karena menganggap permukaan itu amat cepat.

"Ketika kami bertemu dengan mereka (2007) mereka mengadakan pertandingan di dalam gedung dengan permukaan tanah liat, kami tidak suka dengan lapangan itu. Jadi kali ini kami adakan di lapangan lain," kata pelatih tim Australia Todd Woodbridge kepada media lokal minggu ini. (*)

Reuters/A008/A023

Pewarta:
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2010