Bekasi (ANTARA News) - Sebanyak 14 perusahaan di Kota dan Kabupaten Bekasi menyediakan sekitar 50 unit bus untuk keperluan mudik Idul Fitri 1431 H bagi pekerjanya dengan tujuan berbagai kota di Pulau Jawa, kata Ketua SPSI setempat Ragil Abdullah, Kamis.

"Hal itu sebagai bentuk tanggung jawab manajemen dalam meningkatkan kepedulian terhadap pekerja, kata dia di Bekasi.

Ia mengatakan, jumlah perusahaan yang menyediakan bus mudik akan terus bertambah disebabkan makin baiknya kepedulian manajemen terhadap para karyawannya.

"Data jumlah perusahaan dan bus yang diberangkatkan merupakan yang disampaikan ke SPSI, diperkirakan masih banyak lagi perusahaan yang menyediakan bus dan belum mengkordinasikan dengan pengurus serikat pekerja," ujarnya.

Pemberangkatan armada bus yang disediakan oleh perusahaan dilakukan di masing-masing kawasan industri dan tidak dilepas bersamaan untuk menyederhanakan proses pemberangkatan.

Mudik di berbagai perusahaan tersebut ada yang dikordinir oleh serikat pekerja namun ada yang langsung dikelola oleh manajemen. Pengurus SPSI tidak mempersoalkan mekanismenya namun sangat berterimakasih dengan kepedulian perusahaan menyediakan sarana angkutan mudik.

Ia mengatakan, sebagian pemudik berangkat ke kampung halaman dengan kendaraan sepeda motor dan ada juga yang menggunakan bus carteran maupun angkutan umum.

Moda trasportasi lain yang juga banyak dimanfaatkan adalah keretaapi sementara untuk level menengah dan atas di perusahaan lebih cenderung berangkat dengan pesawat.
(M027/B010)

Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2010