Pamekasan (ANTARA News) - Seorang haji bernama Asmuni Dahlan (40) Warga Desa Teja Timur, Kecamatan Kota Pamekasan, Madura, Jawa Timur, yang kritis setiba di pendopo setempat, akhirnya meninggal dunia di rumah sakit setempat.

Asmuni Dahlan menghembuskan napas terakhir sekitar pukul 12.30 WIB atau sekitar 10 menit setelah yang bersangkutan tiba di RSD dengan mobil ambulans yang sebelumnya memang telah disediakan panitia haji dari Kantor Departemen Agama (Kandepag) Kabupaten Pamekasan.

Menurut dokter Taufikurrahman yang menangani penyakit Asmuni, almarhum sakit karena serangan jantung. "Dia ini sakit karena serangan jantung," katanya.

Asmuni Dahlan diketahui sakit dalam perjalanan dari asrama haji Sukolilo Surabaya menuju Kabupaten Pamekasan. Pensiunan guru itu sakit setelah tiba di Jalan Raya Tlanakan yang berjarak sekitar 8 kilometer dari arah Kabupaten Pamekasan.

Menurut Kepala Bagian Tata Usaha (TU) kantor Depag Pamekasan Muarif, dengan meninggalnya Asmuni tersebut, maka haji asal Kabupaten Pamekasan yang meninggal dunia saat menjalankan ibadah haji sebanyak tiga orang.

Dua haji yang meninggal dunia di Mekkah adalah Slamet Riadi, warga Jalan Cokroatmojo Pamekasan; dan Munawar, warga Kecamatan Pademawu, sedangkan seorang haji meninggal dunia di Pamekasan yakni Asmuni.

Kematian Haji Asmuni itu meninggalkan luka yang mendalam bagi keluarga. Sejumlah keluarga terlihat histeris. Saat ini jenazah Asmuni telah dipulangkan ke rumah duka di Desa Teja Pamekasan dengan pengawalan petugas dari Polsek Kota Pamekasan. (*)

Editor: Ricka Oktaviandini
Copyright © ANTARA 2009