Buenos Aires (ANTARA News) - Asosiasi sepak bola Argentina (AFA) akan memberikan kesempatan kedua bagi Diego Maradona untuk melatih tim nasional Argentina sampai tahun 2014.

Presiden AFA, Julio Grondona akan bertemu dengan pelatih yang baru saja membawa Tim Tango ke perempat final Piala Dunia Afrika Selatan itu minggu depan untuk memberikan kesempatan guna mempersiapkan timnas Argentina menuju Piala Dunia 2014 yang akan diselenggarakan di Brazil.

Seperti yang diwartakan ESPN Soccernet, Kamis, meski ditaklukan Jerman dengan empat gol tanpa balas di perempat final para petinggi AFA tetap kagum dengan kualitas permainan Argentina di Afrika Selatan.

Grondona dijadwalkan bertemu Maradona Rabu depan (21/7) untuk berbicara tentang perpanjangan kontrak itu.

Sebelumnya Maradona pernah menyatakan bahwa setelah kegagalan Argentina di Afrika Selatan ia akan berkonsultasi dengan keluarganya dan para pemain Argentina sebelum memutuskan masa depannya sebagai pelatih Tim Tanggo.
(Ber/A024) 

Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2010