Teheran (ANTARA News/IRNA-OANA) - Sekitar 86 film dari 32 negara akan ikut ambil bagian dalam seksi sinema internasional pada Festival Film Pendek Internasional Teheran yang diadakan 19-24 November.

Negara-negara peserta pada festival itu termasuk Amerika Serikat, Jerman, Prancis, Venezuela, Kuba, Taiwan, Kroasia, Australia, Bulgaria, Skotlandia, Belgia, Romania, Kanada, India, China, Denmark, Inggris, Brazilia, Italia, Argentina, Norwegia, Swedia dan Yunani.

Sekitar 14 film Iran juga akan ditampilkan dalam seksi sinema internasional dalam festival itu.

AS akan ikut ambil bagian dalam festival dengan menampilkan empat film. (AK/K004)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010