Jakarta (ANTARA News) - Pebulutangkis Indonesia Tommy Sugiarto berhasil melalui babak kualifikasi untuk menantang unggulan teratas Lee Chong Wei dari Malaysia pada putaran pertama turnamen berhadiah 400.000 dolar AS, Malaysia Terbuka Super Series.

Pada final kualifikasi yang berlangsung di Putra Stadium, Bukit Jalil, Malaysia, Selasa, Tommy mengalahkan pemain Taiwan Hsueh Hsuan Yi 21-19, 17-21, 21-7 dalam 48 menit.

Sebelumnya, Tommy lebih dulu menyisihkan pemain tuan rumah Malaysia Chong Wei Feng dengan kemenangan 21-16, 24-22 untuk bertemu Hsueh.

Pertandingan Tommy yang pernah menghuni Pelatnas Cipayung, dengan pemain nomor satu dunia Lee Chong Wei pada turnamen pembuka rangkaian Super Series 2011 itu adalah pertemuan ketiga dengan dua pertemuan sebelumnya yakni di Filipina Terbuka 2007 dan All England 2008 dimenangi pemain Malaysia tersebut.

Sementara itu dua wakil Indonesia langsung tersingkir pada babak kualifikasi ketika pemain tunggal putri Melicia Kurniawan kalah oleh Florah Ng dari Malaysia 20-22, 10-21, dan ganda campuran Trikusuma Wardhana/Nadya Melati gagal mengatasi pasangan Malaysia Koo Kien Keat/Chin Eei Hui 18-21, 16-21.

Adapun ganda putra Pelatnas Rendy Sugiarto/Afiat Yuris Wirawan yang sedianya bertanding di babak kualifikasi, mendapat promosi langsung ke babak utama bertemu pasangan veteran Candra Wijaya/Luluk Hadiyanto.

Koordinator pelatih ganda Christian Hadinata mengharapkan psangan muda seperti Rendy/Afiat bisa memanfaatkan turnamen besar itu untuk mendapatkan lawan tanding yang bagus.

"Misalnya pemain-pemain nasional negara lain. Sebagai proses mencari bentuk dan pematangan mereka, karena ke depan mereka akan menjadi andalan," katanya.(*)
(T.F005/A020/R009)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011