Jakarta (ANTARA News) - Wakil Presiden Boediono yang didampingi sejumlah menteri melakukan kunjungan kerja ke dua provinsi, Sumatra Selatan dan Bangka Belitung, selama 21-22 Januari 2010.

Keterangan tertulis Sekretariat Wakil Presiden RI, yang diterima ANTARA, di Jakarta, Jumat, menyebutkan Wapres yang didampingi Herawaty Boediono akan meninjau sejumlah kemajuan pembangunan di dua provinsi itu, selain melakukan dialog dengan siswa dan guru.

Turut mendampingi kunjungan kerja tersebut Mendagri Gamawan Fauzi, Menpora Andi Mallarangeng, Menteri PU Djoko Kirmanto, dan Mentan Suswono.

Di Palembang Wapres antara lain akan meninjau lokasi sawah pasang surut di Kabupaten Banyuasin serta melakukan rapat dengan Gubernur Sulsel Alex Noerdin dan pihak terkait membahas ketahanan pangan.

Selanjutnya Wapres akan melakukan penanaman pohon Jelutung (dyera lowii) didampingi oleh para menteri yang mengikuti kunjungan kerja.

Wapres dalam kunjungan ke Palembang juga akan menyaksikan penyerahan bantuan kredit oleh para direksi bank pelaksana, seperti BRI, mandiri, BNI, bank Syariah Mandiri, dan Bukopin, kepada para nasabahnya.

Setelah itu Wapres akan meninjau proyek pembangunan arena Sea Games Kawasan gelora Sriwijaya Jakabaring untuk mengetahui perkembangan sejumlah arena yang akan digunakan pada 11-25 November 2011.

Pada hari kedua, 22 Januari 2011, Wapres akan melakukan dialog dengan para siswa dan guru untuk mendapat masukan dan tukar pikiran mengenai situasi pendidikan di Provinsi Sumsel.

Usai melakukan dialog dengan para siswa dan guru, Wapres dan rombongan selanjutnya melakukan kunjungan di Provinsi Bangka Belitung yang antara lain juga akan melakukan dialog dengan para pelajar SMA/SMK/MAN se-Kota Pangkal Pinang.

Wapres juga akan menyaksikan sejumlah bantuan dalam Program Nasional pemberdayaan masyarakat (PNMP) Mandiri yang disampaikan oleh sejumlah direktur bank.

Wapres dalam kunjungan ke provinsi tersebut akan mendapat penjelasan dari Gubernur Babel Eko Maulana Ali Suroso mengenai upaya penanganan penambangan.

Usai melakukan rapat soal upaya penanganan penambangan, Wapres dan rombongan pada Sabtu malam kembali ke Jakarta.
(A025/U002/A038)

Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2011