Jakarta (ANTARA News) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Rabu menerima pimpinan kelompok usaha Reliance Group asal India.

Kepala Negara menerima pimpinan Reliance Anil Ambani di Kantor Presiden Jakarta, didampingi Menteri Perhubungan Freddy Numberi, Menteri Perindustrian MS Hidayat, Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Gita Wirjawan, Mensesneg Sudi Silalahi dan Seskab Dipo Alam.

Dalam pertemuan tersebut dibicarakan mengenai peningkatan investasi usahawan asal India tersebut termasuk peran serta dalam rencana induk percepatan pembangunan ekonomi Indonesia.

Dikutip dari laman Wikipedia, Anil Ambali merupakan salah satu taipan asal India. Lahir di Mumbai pada 4 Juni 1959 dan memimpin Reliance Anil Dhirubhani Ambani Group.

Pada 2011 Anil Ambani tercatat sebagai orang terkaya keempat di India dengan jumlah kekayaan 8.8 juta dolar AS.(*)

(T.P008*D013/S004)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011