Tangerang (ANTARA News) - Kepolisian Sektor Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan, Banten, mengecek ke 53 Anjungan Tunai Mandiri dalam mengantisipasi kejahatan penipuan.

"Ada warga yang menjadi korban penipuan saat melakukan transaksi di ATM, jadi kita lakukan pengecekan ke lapangan" kata Kapolsek Pondok Aren, Kompol Victor Alexander Lateka di Tangerang, Jumat.

Dalam pengecekan tersebut, diperoleh stiker call center palsu yang tertera di mesin ATM. Untuk mengantisipasi terjadinnya penipuan, petugas pun mencopotnya dan meminta pihak Bank untuk mengganti dengan yang asli.

Dikatakannya, modus penipuan yang terjadi di ATM yakni dengan cara memalsukan nomor call center pada stiker di setiap mesin ATM. Sehingga, saat warga sedang melakukan transaksi dan kartunya tertelan mesin ATM dan menghubungi nomor yang tertera, lalu pelaku datang berpura - pura sebagai petugas dan membantu warga.

"Kita akan melakukan operasi rutin terhadap ATM di wilayah Pondok Aren ini. Karena, sudah adanya warga yang menjadi korban penipuan," katanya.

Tak hanya itu, selain melakukan penyisiran dan pengecekan disejumlah ATM, pihaknya juga memberikan himbauan kepada keamanan Bank untuk meningkatkan pengawasan terhadap orang yang akan menggunakan mesin ATM.

Lalu, kepada masyarakat agar berhati - hati dalam menggunakan mesin ATM, karena bila kartu ATM tertelan dimesin ATM agar jangan panik dan segera menghubungi Call Center yang resmi dikeluarkan oleh Bank atau dapat secara langsung menghubungi Bank tersebut.

"Jangan mudah dipengaruhi oleh orang yang tidak dikenal dengan berpura-pura ingin membantu atau disuruh menghubungi nomor telpon genggam yang tertera pada Stiker Call Center," ujarnya.

"Masyarakat jangan mudah terhasut oleh orang yang ingin membantu ketika proses transaksi di ATM mengalami masalah. Karena, bisa jadi itu penipuan. Sebaiknya menghubungi Bank secara langsung," katanya.

Sebelumnya, Mapolsek Pondok Aren telah melakukan koordinasi dengan pihak masing-masing bank, agar tidak terjadi salah faham. Koordinasi yang dilakukan adalah guna menginformasikan kepada pihak bank.

Pengecekan secara periodik yang dilakukan Polsek Pondok Aren untuk memastikan stiker pada 53 mesin ATM yang terdapat di wilayah Pondok Aren dan sekitarnya tidak ada yang dipalsukan.

Selain koordinasi itu, Polsek Pondok Aren juga menyarankan kepada pihak bank agar melakukan pengecekan terhadap mesin-mesin ATM yang tersebar di Pondok Aren secara periodik, dengan tujuan demi terciptanya kenyamanan bagi nasabah bank itu sendiri.

(KR-AIF/M027)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2011