Sydney (ANTARA News) - Petenis Rusia, Marat Safin, tidak akan mempertahankan gelarnya sebagai juara Australia Terbuka karena cedera lututnya belum pulih sepenuhnya. "Saya amat sedih bahwa saya tidak akan pergi ke Australia Terbuka untuk mempertahankan gelar sebagai juara," kata Safin pada situsnya (www.maratsafin.com), Rabu. "Saya sudah berusaha keras dan kini lebih baik. Saya minta maaf kepada semua penggemar saya di Australia, namun saya akan kembali tahun depan," katanya. Safin menundukkan petenis nomor satu dunia Roger Federer dalam semifinal di Melbourne tahun lalu sebelum mengungguli favorit lokal Lleyton Hewitt di final untuk merebut gelar pertama Australia Terbuka. Safin mengalami cedera persendian lutut di Wimbledon dan tidak bermain sejak seri Cincinnati Masters Agustus. Australia Terbuka dimulai di Melbourne Senin.(*)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2006