Kami beberapa kali bertemu dan mampu menang. Kondisi itu kami manfaatkan pada pertandingan tadi.
Jakarta (ANTARA News) - Perjuangan pasangan ganda putri Indonesia Vita Marissa/Nadya Melati ke semi final Djarum Indonesia Open Superseries Premier 2011 cukup berat, terbukti harus bermain tiga set saat mengalahkan pasangan Chin Eei Hui/Wong Pei Tty, di Istora Jakarta, Jumat.

Vita Marissa/Nadya Melati membutuhkan waktu sekitar 58 menit untuk menundukkan pasangan asal Malaysia itu dengan skor 21-17, 17-21, 21-17 dan berhak lolos kesemi final menyusul pasangan ganda putra Markis Kido/Hendra Setiawan.

"Kami beberapa kali bertemu dan mampu menang. Kondisi itu kami manfaatkan pada pertandingan tadi," kata Vita Marissa usai pertandingan.

Menurut dia, unggul pada beberapa pertandingan membuat lengah sehingga mampu dimanfaatkan dengan baik oleh lawan dan memaksa harus bermain tiga set yang dinilai cukup melelahkan.

"Kami terlalu bernafsu, eh malah salah," kata Vita menegaskan.

Setelah skor imbang 1-1, pasangan Vita Marissa/Nadya Melati langsung menurunkan tempo permainan dan lebih sabar.

Rally-rally panjang dan diselingi dengan drop shot dan smesh keras terus diperagakan meski lawan juga mengimbangi.

Namun, pelan tapi pasti poin demi poin berhasil diraih dan hasilnya mampu mengendalikan permaian dan mampu merebut set ketiga dengan skor 21-17 dan membawanya kebabak semi final Indonesia Open 2011.

Meski Nadya Melati merupakan tandem yang baru, Vita Marissa mengaku telah menemukan kecocokan. Hanya saja, sebagai senior dirinya terus memberikan bimbingan pasangan tandemnya dalam satu tahun terakhir ini.

"Saya terus memberikan motivasi agar dia berlain lepas. Yang jelas semangat Nadya cukup tinggi sehingga kami menemukan kecocokan," kata mantan pasangan Liliyana Natsir itu.

Pernyataan senang disampaikan oleh Nadya Melati. Menurut dia, meski berpasangan dengan pemain senior dan kelas dunia dirinya mengaku tidak canggung dan bisa bekerja sama. Kondisi itu akan diteruskan hingga pertadingan-pertandingan berikutnya.

"Saya sering kepikiran jika berpasangan dengan pemain kelas dunia," kata Nadya saat dikonfirmasi.

Vita Marissa/Nadya Melati pada semi final Indonesia Open 2011 akan menghadapi pasangan asal Jepang Mizuki Fujii/Reika Kakiiwa yang diperempatfinal mengalahkan teman senegaranya Shizuka Matsuo/Mami Naito, 15-21, 21-21, 21-15.

Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2011