Jakarta (ANTARA News) - Seleksi Masuk Universitas Indonesia (SIMAK UI) diselenggarakan secara serentak di beberapa kota di Indonesia dan satu kota di luar negeri pada Minggu yang diikuti lebih dari 36.000 calon mahasiswa baru.

Menurut Kepala Hubungan Masyarakat dan Protokol/Juru Bicara Universitas Indonesia (UI), Vhisnu Juwono, ujian SIMAK UI dilaksanakan di Jakarta, Depok, Badung, Yogyakarta, Surabaya, Medan, Padang, Palembang, Makassar, Samarinda, dan Brusel (Belgia).

Ujian seleksi yang berlangsung pukul 07.00 hingga 14.30 WIB ini diikuti 36.832 peserta, dua di antaranya peserta tuna netra dan tuna daksa. Mereka akan mengikuti program sarjana reguler di Kampus UI Depok.

Pada seleksi ini, program studi yang paling banyak diminati calon mahasiswa adalah pada jenjang vokasi, yaitu akuntasi keuangan dengan jumlah peminat 2.235 orang. Pada S1 reguler, program studi yang paling banyak diminati adalah kedokteran dengan sebanyak 5.798 peminat dan program studi manajemen dengan peminat sebanyak 4.699 orang.

Program studi ilmu hukum program S1 paralel merupakan yang paling diminati dengan 2.927 peminat. Untuk program studi kedokteran program S1 kelas internasional memiliki peminat tertinggi sebanyak 400 orang.

Untuk program studi yang paling diminati para program magister adalah teknologi informasi dan program spesialis yang paling diminati adalah program studi ortodonsia (kedoteran gigi). Pendidikan profesi akuntansi dan apoteker adalah program profesi yang paling diminati.

Pada program pendidikan S3 atau program doktor, program studi yang paling diminati adalah ilmu manajemen dengan peminatan strategi korporat.

Mengenai materi soal yang diujikan dalam SIMAK UI 2011 ini, dia menjelaskan, untuk program vokasi dan sarjana adalah kemampuan IPA dan kemampuan dasar (untuk kelompok IPA), kemampuan IPS dan kemampuan dasar
(untuk kelompok IPS). Adapun materi soal program pascasarjana dan profesi adalah Tes Potensi Akademik (TPA) dan Bahasa Inggris.

SIMAK UI merupakan seleksi mahasiswa yang dilaksanakan untuk program pendidikan vokasi, sarjana (reguler, kelas paralel, kelas inetrnasional), profesi, spesialis, magister dan doktor. Pada pelaksanaan SIMAK UI 2011, UI mengirimkan 115 dosen, 250 karyawan dan 1.500 mahasiswa. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2011